Artikel
Feminisme liberal dan gerakan wanita muslim di Indonesia :
Gerakan feminisme liberal muncul sebagai upaya untuk membebaskan kaum perempuan dari ketidakadilan dan ketertindasan. Hal ini dilakukan melalui perjuangan untuk memperoleh persamaan hak dengan laki-laki seperti di bidang pendidikan, pekerjaan dan politik. Feminisme liberal mementingkan adanya kesejajaran antara laki-laki dan perempuan, meskipun mengakui adanya perbedaan-perbedaan alamiah. Gerakan kaum wanita muslim Indonesia juga memiliki pemikiran yang tidak jauh berbeda dengan gagasan feminisme liberal. Diantara yang membedakan adalah gerakan wanita muslim lebih menekankan pada adanya kemitra sejajaran (equity) antara perempuan dan laki-laki, dan bukan persamaan (equality) seperti yang ditekankan oleh feminisme liberal.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain