Artikel
Analisis historis perkembangan Madrash dan implikasinya pada perkembangan madhab hukum Islam :
Tulisan ini memaparkan kedudukan madrsah dalam perkembangan madzhab hukum Islam. Sebagai institusi pendidikan Islam yang dalam proses pencarian bentuk seperti yang ditujukkan oleh sejarah, kemunculan madrasah bersamaan dengan awal kemunduran hukum Islam. Kemunduran hukum Islam itu ditandai dengan dominannya paham yang menekankan pentingnya bermadzhab di lingkungan umat Islam. Munculnya madrasah ternyata diawali dari rumah atau keluarga yang selanjutnya bergeser ke masjid dan kuttab. Kuttab merupakan institusi tempat belajar dan mengajar tulis baca di Arab.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain