Artikel
Reformulasi epistemologi pengabdian masyarakat di perguruan tinggi agama Islam [PTAI] :
Pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat di PTAI di nilai belum memberikan dampak praktis terhadap nilai-nilai perubahan sosial [social transformation] dalam kehidupan masyarakat. Praktik pengabdian yang dilakukan oleh civitas akademika PTAI terkesan masih terbatas formalitas atas ritus akademik yang secara serius belum dimanfaatkan menjadi gerakan sosial dinamis dalam kerangka penciptaan formasi sosial yang lebih demokratis. Apabila dikritisi, semua ini berakar dari, salah satu faktor diterimanya cara pandang atau paradigama pengetahuan konvensional yang digunakan oleh civitas akademika di PTAI. Cara pandang ini cenderung menempatkan civitas PTAI sebagai aktor dominan yang dapat mengontrol proses pengabdian tanpa melibatkan peran emansipatoris masyarakat.het.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain