Artikel
Epistemologi Kebudayaan : kasus seni /
Kata kebudayaan sebagai suatu konsep dalam disiplin antropologi budaya mengalami perkembangan arti dari perspektif epistemologinya. Pada satu sisi (semula) kata ini diartikan sebagai pola dari perilaku, yaitu kebudayaan dipandang sebagai produk, sedangkan pada satu sisi lagi (kurang lebih dua dekade inikhususnya di Indonesia), kata kebudayaan diartikan sebagai pola untuk perilaku; dalam hal ini kebudayaan diberi makna sebagai suatu sistem pengetahuan berupa nilai dan norma yang dijadikan sebagai pedoman untuk berprilaku wajar bagi pendukungnya. Berdasarkan pada pengertian kebudayaan yang terakhir ini dijelaskan, bahwa seni pertunjukan adakalanya dapat dilihat sebagai bagian dari kebudayaan. Sebagai contoh kasusnya adalah keberadaan seni pertunjukan galombang sebagai subsistem dari kesatuan budaya orang Pariaman, Sumatera Barat.yo.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain