Artikel
Televisi pendidikan : peluang dan tantangan /
Lemahnya mutu dan pemerataan pendidikan, faktor geografis, perubahan budaya, kekhawatiran dampak negatif siaran TV, serta solusi melakukan lompatan mengejar ketertinggalan adalah pertimbangan kuat untuk membangun stasiun televisi pendidikan. Televisi pendidikan ini berbeda dengan TV informasi dan hiburan. Ia harus memiliki idealisme yang kuat, menarik dan dinamis. Stasiun ini juga berkewajiban untuk mengontrol proses dan dampak dari siaran tersebut. Oleh karena itu TV pendidikan perlu ditangani oleh lembaga yang menangani pendidikan. Depdiknas telah meluncurkan TV Edukasi [TVE]. Ini adalah peluang sekaligus tantangan. Disini diperlukan kesamaan pemahaman adanya siaran televisi pendidikan yang mengudara secara nasional dalam meminimalisasi masalah pendidikan dan sekaligus menjadi TV alternatif di tengah gencarnya televisi swasta.yo.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain