Artikel
Analisis sumber daya manusia pendidikan tinggi :
Tujuan analisis SDM PT adalah untuk memahami profil SDM PT, dan menentukan mutu PT dengan menggunakan data tahun 2009/2010. Metode yang digunakan dalam analisis ini adalah studi dokumentasi dan survai. Selain itu, digunakan indikator kinerja utama [IKU] dari rencana strategi pendidikan tahun 2010-2014 untuk menilai mutu PT. Hasilnya menunjukkan bahwa walaupun lembaga PT Swasta sebesar 97.24 persen dari lembaga PT yang ada, namun mahasiswanya hanya sebesar 58.39 persen dan dosennya sebesar 71.83 persen. Berdasarkan 7 indikator, kelayakan dosen mengajar hanya 37.65 persen, dosen tetap sebesar 67.82 persen, dosen jabatan guru besar sebesar 3.59 persen, dosen senior sebesar 19.84 persen, dan tenaga kependidikan kebanyakan lulusan SM sebesar 34.82 persen. Berdasarkan 5 indikator komposit yang dipilih maka mutu PT hanya sebesar 49.85 berarti kurang dari separuh. Dengan melihat hasil seperti ini maka disarankan agar dilakukan penelitian lanjutan mengenai pendataan PT khususnya dosen...ifa.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain