Artikel
Kompentensi, Sertifikasi Guru, dan Kualitas Belajar Siswa Sekolah Dasar.
Studi ini bertujuan untuk mengetahui efek sertifikasi pendidikan terhadap kompentensi guru dan kualitas belajar siswa. Studi cross- sectional survey, ini memilih sekolah dasar sampel secara random dari daftar sekolah dasar di jawa Barat. Semua siswa dan guru kelas VI, Kepala sekolah telah dijadikan responden, dan siswa adalah unit analisis dalam penelitian ini. Data dianalisis dengan menggunakan model fungsi produksi pendidikan dengan UASBN sebagai criteria, dan predictor yang terpilih adalah variable sertifikasi, kompentisi guru, karakteristik siswa, kepala sekolah, dan sekolah itu sendiri. Hasil studi menunjukkan bahwa sertifikasi pendidik baru berfungsi untuk memacu kompetensi guru. Bahkan belum mampu memetahkan kompentensi guru, sehingga sertifikat yang dimilki belum sepenuhnya nerupakan indikator kompentensi, tetapi justru lebih berfungsi sebagai label dari senioritas guru. Dalam kondisi demikian, guru menjadi sulit mewujudkan prestasi belajar siswa, prestasi belajar siswa pada akhirnya ditentukan oleh SES (social economi status) keluarga dan kualitas sekolah. Oleh karena itu, Pemerintah diharapkan melakukan perbaikan system sertifikasi sehingga efeknya lebih signifikan terhadap kompetensi guru maupun prestasi belajar siswa.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain