Skripsi
Implementasi metode Numbered Heads Together (NHT) dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran pendidikan agama Islam di SMP Muhammadiyah 5 Pucang Surabaya
Skripsi ini merupakan hasil penelitian yang bertujuan; (1) Untuk Mendiskripsikan Implementasi Metode Numbered Heads Togerther (NHT) pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP (2) Untuk Mendiskripsikan ada atau tidaknya peningkatan hasil belajar menggunakan Metode Numbered Heads Togerther sebelum dan sesudah perlakuan (3), Untuk mengetahui metode Numbered Heads Togerther (NHT) meningkatan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. rnJenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik SMP Muhammadiyah 5 Pucang Surabaya. Sampel penelitian adalah kelas VIII G Internasional. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode tes hasil belajar, lembar observasi dan dokumentasi.Teknik analisis data yang digunakan adalah Sampel paired test/uji t.rnHasil dari penelitian ini adalah; 1) Pembelajaran PAI dengan metode Numbered Heads Together (NHT) sudah tepat dan sesuai. 2) Terdapat kenaikan hasil belajar/nilai sebelum dan sesudah perlakuan dengan prosentase nilai sebelum menggunakan Numbered Heads Together (NHT) mencapai 83,87%, dan meningkat pasca penerapan dengan mengunakan NHT mencapai 93,54%. 3) Terdapat perbedaan hasil belajar siswa yang diajar menggunakan metode Numbered Heads Together (NHT), dengan hasil belajar siswa yang diajar menggunakan metode konvensional. Dan juga berdasarkan hasil analisis data dari test yang dihitung dengan menggunakan perhitungan statistic paramentik, yaitu dengan menggunakan hipotesis data berpasangan (sampel paired tes) dapat diketahui bahwa dari perhitungan diatas didapat hasil bahwa: dk=N-1= 31- 1= 30 dengan = 0,05, diketahui dari tabel t = 1.697 maka jika to < 1.697 maka terima Ho tetapi jika to 1.697 maka tolak Ho . Setelah dibandingkan ternyata to > tt (5.69 > 1.697) maka tolak H0. Dengan ditolak H0 dan terima Ha maka dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan hasil belajar antara sebelum dan sesudah menggunakan metode Numbered Heads Together (NHT).rn
T-2014/PAI/139 | Perpustakaan A. Yani | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain