Artikel
Peran Kyai dalam pemberdayaan perempuan di kecamatan Buduran Sidoarjo :
Kyai adalah kelompok elit yang memiliki otoritas pada pesantren yang mereka pimpin dan pada komunitas masyarakat sekitarnya yang menganggap mereka adalah orang suci yang harus ditaati. Kyai memiliki peran religius sebagai pembahasa ajaran agama kepada masyarakat dan peran sosial sebagai panutan masyarakat sekitarnya. Basis kyai adalah pesantren dan masyarakat sekitarnya, yang terdiri dari beberapa kelompok salah satunya adalah kaum wanita. Pemberdayaan perempuan adalah sesuatu yang berkaitan dengan peran kyai tersebut karena tema itu muncul dan terjadi beriringan dengan fungsi perempuan dalam keluaga, masyarakat dan lembaga yang ada di sekitarnya.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain