Artikel
Strategi pengembangan agroindustri tapioka : Tinjauan dala aspek kompetisi bahan baku dengan bioenergi /
Disamping penggunaan pangan dan pakan, ubikayu dapat dikembangkan sebagai bahan baku bioeanol.Pemanfaatan bioetanol sebagai pengganti bensin telah dikenal luas di Eropa, Amerika dan Brazil.Produksi ubikayu yang dicerminkan dengan kebutuhan luasan areal untuk keperluan bahan baku bioetanol cukup luas, sehingga akan mengganggu keberadaan ubikayu sebagai bahan pangan dan tapioka apabila tidak diambil langkah antisipatif.Strategi antisipatif tersebut antara lain meningkatkan kualitas dan kuantitas produk tapioka sebagai langkah ekspansif, melakukan perwilayahan sumber bahan baku sebagai langkah konsolidatif, meningkatkan kontinyuitas produk tapioka sebagai langkah diversifikatif dan meningkatkan kerjasama dengan pemerintah daerah dalam regulasi pengguna bahan baku sebagai langkah defensif.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain